Har Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Definisi Teknologi Pembelajaran Tahun 2004

Friday, October 7, 2011

Share this history on :

Definisi:

Educational technology is the study and ethical practice of facilitating learning and improving performance by creating, using, and managing appropriate technological processes and resources.

Teknologi Pembelajaran adalah studi dan etika praktek untuk memfasilitasi pembelajaran dan meningkatkan kinerja melalui penciptaan, penggunaan, dan pengaturan proses dan sumber daya teknologi.

Element-Elemen dari Definisi ini:

  • Studi. Pemahaman teoritis, sebagaimana dalam praktek teknologi pendidikan memerlukan konstruksi dan perbaikan pengetahuan yang berkelanjutan melalui penelitian dan refleksi praktek, yang tercakup dalam istilah studi.
  • Etika Praktek. Mengacu kepada standard etika praktis sebagaimana didefinisikan oleh Komite Etika AECT mengenai apa yang harus dilakukan oleh praktisi Teknologi Pendidikan.
  • Fasilitasi. Pergeseran paradigma kearah kepemilikan dan tanggung jawab pembelajar yang lebih besar telah merubah peran teknologi dari pengontrol menjadi pem-fasilitasi.
  • Pembelajaran. Pengertian pembelajaran saat ini sudah berubah dari beberapa puluh tahun yang lalu. Pembelajaran selain berkenaan dengan ingatan juga berkenaan dengan pemahaman.
  • Peningkatan. Peningkatan berkenaan dengan perbaikan produk, yang menyebabkan pembelajaran lebih efektif, perubahan dalam kapabilitas, yang membawa dampak pada aplikasi dunia nyata.
  • Kinerja. Kinerja berkenaan dengan kesanggupan pembelajar untuk menggunakan dan mengaplikasikan kemampuan yang baru didapatkannya.

Creating, using and managing appropriate technological process and resourcess

Bagian definisi di atas menyatakan bahwa Teknologi Pendidikan bergerak di bidang produksi, pengelolaan sumber dan teknologi yang sesuai untuk proses belajar. Dengan demikian, Teknologi Pendidikan mempermudah proses belajar yang dapat terjadi di mana saja, misalnya di sekolah dengan penyediaan media pembelajaran berikut aspek terkaitnya. Selain itu, merujuk teknologi untuk belajar, maka Teknologi Pendidikan menyediakan pula teknologi terkait teknologi informasi yang digunakan bagi proses belajar seperti pemanfaatan internet atau jaringan. Istilah sumber tidak secara khusus menunjuk pada keberadaan fisik atau lingkungan. Sumber dapat diartikan sesuatu yang berwujud atau tidak, manusia, proses atau suatu sistem.

Di samping ketiga hal tadi, Teknologi Pendidikan mengadopsi istilah efektif dan efisien. Efektif bermakna bahwa Teknologi Pendidikan harus tepat guna dan bermanfaat. Efisien mencerminkan faktor ekonomis yang terkandung dalam Teknologi Pendidikan yang menunjukkan biaya (dari yang termurah hingga yang termahal), waktu (dari mulai yang terjadwal hingga tanpa jadwal, dari lama hingga yang paling singkat). Efisien berarti pula sumber daya manusia yang terlibat di dalamnya dioptimalkan peranan dan keprofesiannya dengan baik.

sumber : Teknopendidikan.wordpress.com

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : youremail@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...

0 comments:

Post a Comment